Indonesia merupakan salah satu negara kepulauan dengan banyak pilihan tempat wisata alam dengan pemandangan menawan. Berikut ini adalah 10 tempat wisata alam di Indonesia yang dapat menjadi referensi liburan Anda :
Danau Toba
Danau yang dinobatkan sebagai danau terluas di Asia Tenggara ini menyimpan pemandangan indah yang sayang untuk Anda lewatkan. Di tengah danau, Anda dapat menjumpai pula satu pulau kecil yang bernama pulau Samosir. Di pulau ini, Anda dapat menemui 2 buah danau indah yang lain, dengan ukuran yang lebih kecil.
Kepulauan Karimunjawa
Bagi Anda yang tak ingin berwisata terlalu jauh, kepulauan Karimunjawa dapat menjadi tujuan yang tepat. Kepulauan yang berada di laut utara Jawa Tengah menyuguhkan pemandangan pantai yang menawan dengan hutan mangrove dan pemandangan bawah laut yang tak kalah indah.
Gunung Bromo
Bila ditanya salah satu wisata di Jawa Timur yang masuk dalam 10 tempat wisata alam di Indonesia dengan pemandangan terbaik, tentu Gunung Bromo adalah jawabannya. Pemandangan matahari terbit yang magis di gunung Bromo menjadi salah satu hal yang menarik banyak wisatawan. Tak hanya pemandangan sunrise, ada banyak tempat menarik yang dapat Anda kunjungi di sini, seperti lautan pasir, kawah gunung Bromo, hingga bukit Teletubbies.
Pantai Dreamland
Sudah bukan rahasia lagi bila Bali menjadi salah satu pulau dengan banyak pilihan wisata alam di Indonesia. Pantai Dreamland merupakan salah satu pantai dengan pemandangan paling indah di pulau Bali. Pantainya yang bersih dengan ombak yang besar tentu menjadi salah satu daya tarik utama pantai di daerah Uluwatu ini.
Pulau Belitung
Bila Anda mendambakan pantai dengan pemandangan berbeda, Anda dapat pergi berwisata ke pulau Belitung. Pantai – pantai yang ada di pulau ini memiliki ciri khas berupa batu – batuan besar yang ada di tepi pantainya. Bagi Anda yang tertarik untuk berkunjung ke pulau Belitung, ini dia panduan wisata liburan di Belitung yang dapat Anda ikuti.
Pulau Komodo
Bila Anda tertarik untuk melihat secara langsung hewan Komodo di habitatnya, pulau Komodo dapat menjadi destinasi wisata alam yang tepat. Pulau yang menjadi salah satu situs warisan dunia UNESCO ini terdiri dari beberapa pulau kecil, dan juga perairan laut dengan pemandangan yang memanjakan mata.
Kepulauan Raja Ampat
Bagi Anda yang gemar berwisata bawah laut, kepulauan Raja Ampat tentu menjadi salah satu surga bawah laut yang wajib untuk Anda kunjungi. Tak hanya menyuguhkan pemandangan kepulauan yang indah, Raja Ampat memiliki lebih dari 1.500 spesies ikan, 500 lebih jenis karang, dan sekitar 700 macam moluska yang menarik untuk Anda eksplor.
Kepulauan Gili
Tempat wisata selanjutnya yang termasuk di dalam 10 tempat wisata alam di Indonesia adalah Kepulauan Gili. Kepulauan yang terdiri dari pulau Gili Meno, Gili Air dan Gili Trawangan ini menjadi salah satu alternatif wisata alam bagi Anda yang gemar island hopping.
Kepulauan Derawan
Kepulauan Derawan dapat menjadi salah satu wisata alam Indonesia yang menjadi surga bagi para penyelam. Tak hanya pemandangan bawah laut yang memukau, di kepulauan Derawan Anda dapat menemukan penangkaran berbagai penyu, termasuk penyu langka seperti penyu hijau dan penyu sisik.
Tana Toraja
Tempat wisata alam selanjutnya yang masuk dalam 10 tempat wisata alam di Indonesia adalah Tana Toraja. Tana Toraja merupakan tempat yang tepat bila Anda tertarik untuk mengenal lebih dekat berbagai ritual dan upacara adat unik yang hanya ada di kawasan ini.